Waktu itu lagi perjalanan pulang dari Kuala Lumpur ke Pekanbaru (tempat ayah kerja) terus kita naik Air Asia. di sebrang kita ada TKI. pas masuk-masuk TKI itu marah-marah ke pramugari karena kopernya tidak ada di bagasi atas tempat duduk. lalu pramugarinya memberi tahu bahwa koper mereka ada di bawah pesawat, tapi TKI itu ga mau kopernya ada di bawah pesawat dan akhirnya TKI itu ngerti juga.
Terus ditengah perjalanan TKI itu menyalakan Hpnya dan mulai sms-an sama keluarganya. tapi pramugari itu bilang , "tidak boleh menyalakan Hp" tapi TKI itu malah bilang , "kan boleh copot sabuk pengaman , kenapa saya ga boleh nyalain HP" tapi pramugari itu bilang, " tapi tidak boleh menyalakan HP didalam pesawat karena akan mengganggu, dll" dan akhirnya TKI itu mematikan HPnya.
Dan saat pesawat masih berjalan si TKI itu malah mengambil barangnya yang ada diatas tempat duduk.
0 comments:
Post a Comment